0 Komentar


10 Muharram dalam Islam menyimpan banyak peristiwa penting yang perlu diketahui oleh umat muslim. hari ke 10 dalam bulan pertama hijriyah ini sering disebut hari asyura atau syuronan. Pada bulan Muharram ini Allah SWT memberikan banyak pertolongan kepada para nabi terdahulu.

Seperti kisah Nabi Ibrahim yang menghancurkan patung berhala yang disembah para umatnya sebelum masuk Islam, seketika itu Nabi Ibrahim diberikan hukuman dengan dibakar oleh raja Namrud. Dan atas izin dan pertolongan Allah Nabi Ibrahim tidak wafat, peristiwa ini terjadi pada tanggal 10 Muharram.

Masih ada beberapa kisah lagi yang terjadi pada tanggal asyuro ini, diantaranya keluarnya Nabi Yunus dari ikan paus, surutnya banjir bandang pada kenabian Nuh.

Contoh Sambutan Ketua Panitia Acara 10 Muharram

Contoh Sambutan Ketua Panitia Acara 10 Muharram

Nah peristiwa tersebut mengingatkan kita bahwa Allah SWT akan selalu menolong hambanya yang kesusahan. Maka dengan itu kita wajib sealalu mensyukuri nikmat yang telah Allah berikan. Sehingga kita yang hidup pada zaman sekarang ini setiap tanggal 10 Muharram mengadakan selamatan agar kedepan kehidupan lebih baik dan dijauhkan dari balak. Maka dari itu banyak dari kalangan umat islam mengadakan syukuran dengan acara pengajian asyuro.

Pada kesempatan kali ini, saya akan memberikan sedikit contoh naskah pidato sambutan perwakilan dari ketua panitia atau ketua penyelenggara acara 10 Muharram. Berikut ini Contoh Sambutan Ketua Panitia Acara 10 Muharram :

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Bismillah, alhamdulillah.
Alhamdulilllahishodaqo wa’dah, wanashoro abdah, wa’aazzajundahu wahazamal ahza bawahdah.
Allahumma sholli wasallim wabarik ala sayyidina muhammadin. Wa’ala alihi washohbihi ajma’in. Ammaba’d.

Yang terhormat bapak kiai (..........) yang telah kita tunggu-tunggu mauidhoh hasanahnya
Yang terhormat bapak ustadz selaku sesepuh (..........)
Dan seluruh tokoh masyarakat desa  (..........)
Tak ketinggalan bapak ibu hadirin haddirot semuanya yang saya hormati dan yang dimuliakan Allah.

Puji dan syukur wajib kita ucapkan kepada Allah ilahi robbi, yang telah memberikan karunia hidayah kepada kita semua, dan sehingga kita bisa menghadiri acara peringatan 10 Muharram di masjid  (..........) tanpa ada suatu halangan apapu.

Yang kedua kalinya, sholawat ma’assalam semoga tetap tercurah kepada nabi kita Muhammad SAW yang kita semua nantikan syafaatnya di hari yaumul hisab amin amin yarobbal ‘alamin.

Bapak ibu hadirin yang saya hormati.

Berdirinya saya disini merupakan wakil dari panitia penyelenggara acara pengajian 10 Muharram ini, akan menyampaikan sedikit sambutan prakata panitia.

Yang pertama kami selaku panitia mengucapkan selamat datang dan ucapan terima kasih kepada seluruh hadirin karena sudah meluangkan waktunya guna menghadiri acara yang sangat mulia ini. Semoga langkah bapak ibu mendapat ridho dari Allah.

Yang kedua kami mengucapkan kepada seluruh jajaran masyarakat, yang sudah membantu apapun bentuknya sehingga terealisasikan acara pengajian 10 Muharram ini dengan sangat meriah.

Yang ketiga panitia hanyalah seorang biasa yang masih banyak sekali kekurangan, maka dari itu dalam penyelenggaraan acara ini jikalau masih banyak kekurangan disana sini kami mohon maaf yang sebesar-besarnya.

Dan yang terakhir besar harapan kami, semoga acara ini bermanfaat bagi semaunya. 

Bapak ibu hadirin semuanya.


Selengkapnya :

Contoh Sambutan Ketua Panitia Acara 10 Muharram


Demikianlah Contoh Sambutan Ketua Panitia Acara 10 Muharram, semoga bermanfaat.




Lihat Postingan Lain :

Post a Comment

 
Top