0 Komentar

Perayaan peringatan tahun baru Islam kini sudah banyak dilaksanakan diberbagai daerah mayoritas Islam, begitu pula dilembaga-lembaga seperti di kecamatan, di desa, dan di RT maupun tingkat lainnya.

Nah pada postingan ini saya akan berbagi contoh teks pidato sambutan kepala desa dalam rangka acara peringatan tahun baru Islam atau peringatan tahun baru Hijriyah. Contoh sambutan singkat kepala desa ini saya rasa isinya cukup mewakili apa yang harus disampaikan oleh kepala desa, namun bisa juga ditambahi isinya agar bisa lebih lengkap. Berikut ini Contoh Pidato Sambutan Kepala Desa Acara Tahun Baru Islam (Hijriyah).

Contoh Pidato Sambutan Kepala Desa Acara Tahun Baru Islam (Hijriyah)

Contoh Pidato Sambutan Kepala Desa Acara Tahun Baru Islam (Hijriyah)

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

الْحَمْدُ لله الَّذِى فَرَضَ التَّوْبَةَ وَحرَّمَ الأَصْرَارَ، وَأَشْهَدُ أَنْ لاَإِلَهَ إِلاَّ الله وَحْدَهُ لاَشَرِيْكَ لَهُ كاَتِبُ الآثَارِ، وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ صَفْوَةُ الأَخْيَارِ، صَلَّى الله وَسَلَّمَ عَلَيْهِ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ السَادَةِ الأَخْيَارِ. أَمَّا بَعْدُ.

Yang kami muliakan Bapak kiai (...........)
Yang saya hormati sesepuh dan tokoh masyarakat desa (..............)
Yang saya hormati segenap hadirin dan tamu undangan

Pertama tama marilah kita senantiasa mengucapkan syukur kepada Allah SWT atas segala nikmat yang telah diberikan kepada kita, sehingga pada kesempatan ini kita bisa menghadiri acara peringatan tahun baru Islam dalam keadaan sehat.

Sholawat dan salam senantiasa kita curahkan kepada nabi Muhammad SAW yang selalu dinantikan syafaatnya di hari akhir nanti. Dan semoga kita semua bisa mendapatkannya. Amin.

Hadirin yang saya hormati

Saya selaku kepala desa sangat bangga sekali atas terselenggaranya acara ini dan jiga antusias masyarakat, warga desa bahkan hadirin dari luar desa yang bersama-sama menghadiri acara ini. Ucapan terima kasih saya haturkan kepada bapak dan ibu serta hadirin sekalian yang sudah sudi menghadiri acara ini, semoga langkah demi langkah sampai tempat ini dicatat sebagai amal baik. dan mendapatkan imbalan pahala oleh Allah SWT Amin.

Kami selaku kpala desa tidak bisa memberi banyak kepada panitia untuk menyelenggarakan ini, hanya saya banyak tuntutan dari kami, jadi sekali lagi kami mohon maaf.

Besar harapan kami, semoga acara ini bisa membawa banyak manfaat, diantaranya bisa merukunkan silaturahim antar warga desa maupun antar luar desa, sehingga ukhuwah Islamiyah kita terjaga dengan baik. Yang selanjutnya, memang perlu sekali adanya acara keagamaan seperti ini, karena kalau kita melihat perkembangan zaman ini sungguh luar biasa. Terutama bagi para pemuda, generasi muda harus selalu ada bimbingan dari orang tua, dari segi sosial budaya, lebih-lebih nilai norma agama. Agar dewasa kelak menjadi generasi yang bermanfaat.

Hadirin yang saya hormati

Rasanya tidak baik saya sambutan panjang lebar, karena masih banyak acara yang akan dilalui kita bersama. Dari awal hingga akhir kurang lebihnya mohon maaf.

Selengkapnya :

Contoh Pidato Sambutan Kepala Desa Acara Tahun Baru Islam (Hijriyah)





Post a Comment

 
Top